Bahan Membuat Sosis Pedas Manis
- 3 buah sosis sapi (sesuai selera).
- 1 buah wortel ukuran sedang.
- 1 buah baby corn ukuran sedang.
- 1 siung bawang putih.
- 1 siung bawang merah.
- 3 buah cabai rawit.
- Secukupnya kecap.
- Secukupnya saos sambal.
- Secukupnya garam.
- Secukupnya gula.
- Secukupnya lada.
- Secukupnya air.
- Secukupnya minyak goreng.
Langkah Memasak Sosis Pedas Manis
- Kupas bawang merah, bawang putih dan wortel, lalu cuci sampai bersih termasuk baby corn dan cabai rawit.
- Iris tipis bawang merah dan bawang putih sekaligus cabai rawit.
- Potong sosis, wortel dan baby corn.
- Masukkan minyak goreng ke dalam wajan dan panaskan menggunakan api sedang.
- Setelah panas, tumis bawang merah, bawang putih dan cabai hingga harum.
- Masukkan wortel dan baby corn tumis hingga agak empuk, kemudian masukkan sosis tumis sebentar.
- Beri air secukupnya, tambahkan kecap, saos sambal, lada, garam dan gula secukupnya.
- Kemudian aduk hingga rata dan tunggu hingga bumbu meresap.
- Masakan siap dihidangkan.
Get Latest Recipe : HOME