Bahan Membuat Tela-tela Singkong Balado 💜
- 1/2 kilo Singkong mentah yang sudah di potong" saya pake.
- Bumbu Balado Antaka.
- Lada putih (biar lebih pedes).
- Minyak goreng.
- Garam.
- Ketumbar.
- Saru siung bawang putih.
Langkah Memasak Tela-tela Singkong Balado 💜
- Pertama cuci bersih singkong yang sudah di potong sesuai selera (sy potong 1 singkong jadi 3 bagian).
- Kemudian di dalam kuali/magic com rebus ketumbar dan bawang putih yang sudah di ulek kasar bersamaan dengan singong tadi. Jangan lupa dikasih garam secukupnya. Rebus singkong kurleb 10 menit (jangan sampai terlalu matang..
- Dinginkan dulu sebentar baru potong" singkong serupa dengan stik lalu goreng dalam minyak panas. Sampai matang dan warna kuning kecoklatan..
- Tiriskan dulu sebentar. Baru masukkan dalam wadah kosong dan taburkan bumbu tu bersamaan dengan lada lalu tutup toplesnya dan di shake" sampai tercampur rata..
- Siap disajikan 😁.
Get Latest Recipe : HOME