Bahan Membuat Risol Roti Isi
- 6 lembar roti kupas.
- 1 butir telur.
- 200 gr tepung roti.
- 2 buah keju lembaran (dibagi menjadi 6 bagian. bisa juga menggunakan keju quickmelt).
- 2 buah sosis (bisa diganti dengan nugget dipotong jadi 3 bagian).
- 1 buah wortel.
- daun bawang (dipotong).
- mayonaise (saya pakai mayumi karena tekstur lebih padat dan rasanya asin).
- boncabe (saya pakai level 15).
- minyak untuk menggoreng.
Langkah Memasak Risol Roti Isi
- Potong sosis menjadi 2 bagian, lalu tiap bagiannya dipotong memanjang seperti korek api menjadi 4 bagian (1sosis jadi 8 bagian). Potong wortel dengan cara dan ukuran yang serupa. Sisihkan..
- Potong roti kupas menjadi 2 bagian lalu oles tipis dengan mayonaise dan taburi sedikit boncabe.
- Potong keju lembaran menjadi 6 bagian (dibagi 3 bagian secara horizontal lalu dibagi 1x secara vertikal sehingga membentuk 6 keju kecil persegi panjang). Letakkan keju di tepi roti, lalu letakkan potongan sosis dan wortel serta daun bawang. Gulung roti seperti menggulung sushi.
- Kocok telur lalu lumuri bread roll dengan telur di seluruh sisinya kemudian lumuri dengan tepung roti secara merata..
- Panaskan minyak goreng dengan api kecil lalu masukkan bread roll. Goreng hingga kecoklatan dan garing. Tiriskan..
- Sebagai pelengkap, Anda bisa membuat saus cocolan dengan mencampurkan mayonaise dan boncabe. Siap disantap selagi hangat..
Get Latest Recipe : HOME