Bahan Membuat Udang Asam Manis Pedas
- 500 gr udang.
- 2 buah jagung manis potong sesuai selera (aku jd 14 potong).
- 1/2 buah bawang bombay, iris.
- Daun bawang.
- 6 butir bawang merah.
- 4 siung bawang putih.
- 4 buah cabe merah.
- 5 buah cabe rawit.
- 2 sdm saos tomat (aku delmonte).
- 2 sdm saos cabe/pedas.
- 1 1/2 sdm saus tiram.
- 1 1/2 sdm kecap manis.
- Secukupnya garam (aku ½ sdt).
- Secukupnya gula (aku 3 sdt).
- Secukupnya merica bubuk.
- Secukupnya penyedap rasa.
- 1-2 sdt perasan jeruk nipis tergantung selera.
Langkah Memasak Udang Asam Manis Pedas
- Rebus jagung manis hingga matang dan sisihkan..
- Bersihkan udang dan cuci bersih.
- Haluskan bawang putih, bawang merah, cabe merah, dan cabe rawit..
- Tumis bumbu halus dengan margarin sampai harum. Masukkan irisan bawang bombay. Tumis lagi sampai bawang bombay agak layu..
- Masukkan udang dan aduk rata sampai udang berubah warna..
- Masukkan saus tomat, saus cabe, saus tiram, dan kecap. Aduk rata. Tambahkan air dan aduk rata lagi. Biarkan sampai mendidih, lalu tes rasa..
- Tambahkan gula, garam, merica bubuk, dan penyedap rasa. Sesuaikan dengan selera masing2..
- Tambahkan perasan jeruk nipis/lemon. Aduk rata.
- Masukkan daun bawang dan jagung yg sudah direbus. Aduk sampai merata. Biarkan sampai air sedikit menyusut. Jangan sampai habis airnya. Karena lebih enak kalo ada sedikit kuahnya. Tapi balik lagi ke selera sih..
- Setelah matang, tuang ke mangkuk / piring dan siap disajikan.
Get Latest Recipe : HOME