Penne Pasta Lasagna

Bahan Membuat Penne Pasta Lasagna

  1. 80 gr Pasta Penne (merk San Remo).
  2. secukupnya Garam.
  3. secukupnya Minyak Canola.
  4. Saus Bolognese.
  5. 1 buah Tomat, yg sudah dikukus & dihaluskan.
  6. Ada di resep saya sebelumnya (Fettuccine Brulee).
  7. Saus Bachamel.
  8. Ada diresep saya sebelumnya (Fettuccine Brulee) link https://cookpad.com/id/resep/12943435-fettuccine-brulee.

Langkah Memasak Penne Pasta Lasagna

  1. Siapkan semua bahan. Rebus pasta di panci yg berisi air mendidih yg dicampur dengan garam & minyak sekitar 10 menit atau sampai al dente. Kemudian matikan api & tiriskan..
  2. Buat saus bolognese. Panaskan margarine dengan api sedang, tumis bawang bombay, bawang putih dengan totole, lada putih bubuk, pala bubuk, kaldu sapi sampai harum. Masukkan daging giling & aduk rata sampai warna berubah kecokelatan atau matang, lalu tambahkan saus pasta, tomat paste, & beri sedikit air aduk sampai mendidih dipinggiran. Koreksi rasa, tambahkan kembali totole, lada putih bubuk, pala bubuk, kaldu sapi. Setelah matang, matikan kompor lalu sisihkan..
  3. Buat saus bechamel. Campur tepung terigu & air. Mulai nyalakan api kecil, lelehkan margarine. Masukkan susu secara bertahap sampai habis, dituangan susu terakhir beri keju parut, lada putih bubuk, & totole. Aduk cepat supaya tidak menggumpal. Setelah agak mengental, kemudian matikan api. Tambahkan butter & keju quick melt, lalu aduk rata. Lalu panaskan oven selama 10 menit..
  4. Siapkan alumfoil, tuang saus bolognese dilapisan paling bawah lalu beri pasta penne sebanyak 2 lapis. Berikan lagi saus bolognese, kemudian tutup dengan saus bachamel & beri potongan keju mozarella..
  5. Lalu masukkan loyang ke dalam oven & panggang selama 5 menit pertama (api atas bawah) kemudian putar loyang & panggang kembali selama 8 menit sampai permukaan atas berwarna kecokelatan..
  6. Setelah matang, keluarkan loyang dari oven & sajikan hangat..

Get Latest Recipe : HOME