Kentang mustofa bisa jadi pilihan untuk makanan pendamping nasi. Dengan kentang mustofa, nasi biasa pun jadi lebih enak. Apalagi bisa jadi pilihan saat tiba-tiba lapar dan tidak ada lauk.
Bahan Membuat Kentang Mustofa
- 2 kg Kentang dikupas, cuci, potong-potong korek, rendam, buang airnya dan cuci hingga airnya bening.
- 250 gram Cabe rawit merah+cabe keriting.
- 1 bongkol Bawang putih.
- 1 bungkus Kaldu ayam.
- 2 sdm Garam atau sesuai selera..
- 1 bonggol gula merah.
- sesuai selera gula pasir.
Langkah Memasak Kentang Mustofa
- Goreng kentang yg sudah direndam sebentar dan dicuci berulang hingga matang dan kering dgn minyak yg banyak dan sedang panasnya..
- Haluskan bawang putih beserta cabe dan garam..
- Goreng bumbu diatas dgn minyak secukupnya, beri irisan gula merah dan gula pasir serta kaldu ayam. Tambahkan air sdikit jika bumbu diulek tanpa blender, biar bumbu gak kekeringan..
- Matikan api. Masukan kentang yg sudah digoreng kering. Aduk aduk hingga rata. Rasakan dan paskan manisnya sesuai selera. Nyalakan api dan aduk lagi hingga rata dan bumbu meresap..
- Siap dihidangkan atau nunggu adem untuk ditaruh ditoples..
Siapa yang tak kenal dengan kentang mustofa? Makanan olahan dari kentang ini biasanya kita jumpai di acara-acara hajatan atau warteg yang menyediakan kentang mustofa. Kering kentang atau kentang mustofa jadi menu sahur hampir banyak orang. Rasanya renyah gurih, manis dan sedikit pedas. Makanya sangat pas ditaburkan di atas nasi hangat, mie instan atau nasi.
Get Latest Recipe : HOME