Brownies Panggang Teflon (No Oven No Mixer) Hasilnya berbentuk bulat dan bisa dipotong seperti pizza. Kamu juga bisa menambahkan topping sesuai selera. Lihat juga resep Brownies Lembut Panggang enak lainnya!

Bahan Membuat Brownies Panggang Teflon (No Oven No Mixer)

  1. 3 sdm tepung terigu protein tinggi.
  2. 3 sdm gula halus.
  3. 3 sdm margarine dicairkan.
  4. 3 sdm susu UHT.
  5. 3 sdm bubuk cokelat.
  6. 3 sdm susu kental manis rasa cokelat.
  7. 1/2 sdt baking soda.
  8. 1 bungkus kecil bubuk vanili.
  9. 1 butir telur.

Langkah Memasak Brownies Panggang Teflon (No Oven No Mixer)

  1. Campur semua bahan kecuali baking soda. Baking soda taro di akhir sebelum adonan dimasukkan ke dalam teflon.
  2. Aduk semua bahan hingga merata.
  3. Masukkan susu UHT dan baking soda, aduk rata.
  4. Nah, ini kunci trik bagi yang tidak punya oven seperti saya: tumpuk 2 dudukan panci kompor seperti di foto. Kenapa harus seperti ini? Tujuannya agar panas api tidak langsung mengenai teflon, agar proses pemanggangan bisa berlangsung lama dan adonan bisa matang merata seolah sedang dioven.
  5. Panaskan teflon, kemudian masukkan adonan, rapikan. Jika ada, bisa taburkan topping kacang atau biskuit di atasnya. Jangan lupa sedikit ditekan agar topping menempel pada adonan.
  6. Mulailah memanggang menggunakan api yang sangat kecil saja. Tutup rapat teflonnya. Jika tutupan teflon masih ada lubang uap, bisa disiasati seperti saya: tambahkan panci di atas tutupannya untuk menutup si lubang.
  7. Lakukan pengecekan secara berkala pada kematangan adonan menggunakan tusuk gigi. Tusukkan ke dalam adonan lalu tarik keluar dan lihat. Jika masih ada adonan yang menempel pada tusuk gigi, tandanya masih belum matang. Tutup kembali teflon, cek kembali kematangannya per 20 menit.
  8. Jika pengecekan pakai tusuk gigi dan sudah tidak ada adonan yang menempel, itu tandanya sudah matang. Cara aman mengangkat brownies dari teflon: telungkupkan piring ke atas teflon, lalu balik teflon ke atas, piring ke bawah. Lalu ambil piring baru, telungkupkan di atas piring yang sudah ada browniesnya, lalu dibalik ke piring yg baru tadi..
  9. Selamat menikmati. Jangan lupa share foto kalau berhasil recook yaa.. jika ada pertanyaan, jangan ragu untuk bertanya. Thank youuu.

Brownies panggang oven ini tidak hanya lembut dan empuk Bund malahan coklatnya meleleh dan lumer di mulut mirip brownies breadtalk huff maaf nyebut merk.hmmm. BP disini adalah baking powder yaitu bubuk pengembang kue, selain dapat mengembangkan cake baking powder dapat. brownies panggang, cara membuat brownies panggang, cara membuat brownies kukus chocolatos, resep brownies kukus sederhana dan murah, cara Langkah membuat brownies ala amanda simple enak murah: Lelehkan coklat dan margarin dalam wadah dengan cara di tim diatas teflon berisi air. No Tepung, No Oven, No Mixer dan Dijamin Anti Gagal. Resep Brownies Panggang enak dan mudah untuk dibuat. Di sini ada cara membuat yang jelas dan mudah diikuti.

Get Latest Recipe : HOME