Bahan Membuat BROWNIES Coklat Bubuk (no DCC, no BP, no mixer)
- 140 gram Butter.
- 250 gram Gula pasir (vy : 165 gr).
- 75 gram Coklat bubuk.
- 2 butir Telur.
- 1/2 sdt Vanilla extract.
- 65 gram Tepung terigu protein rendah.
- 1/4 sdt Garam (skip jk pakai salted butter).
- 60 ml Sour cream (bs diganti homemade buttermilk).
- Homemade buttermilk :.
- 60 ml Susu cair + 1 sdt Air lemon/jeruk nipis.
- sesuai selera Topping.
Langkah Memasak BROWNIES Coklat Bubuk (no DCC, no BP, no mixer)
- Buat buttermilk : diamkan susu cair dan air lemon sampai bergumpal..
- Panaskan oven suhu 160'C..
- Lelehkan butter (sistem double boiler), + gula aduk smp gula larut. Matikan kompor. + coklat bubuk, aduk rata. Angkat, biarkn hangat/dingin. (vy : pake sistem masak di teflon sj dg api kecil... Malesssnya lg muncul😄).
- Tambah telur 1/1, beri vanilla extract, aduk rata smp licin dg whisk..
- Masukkan terigu sambil diayak n aduk rata..
- Terakhir tuang sour cream/buttermilk, aduk rata..
- Tuang ke loyang yg sdh dioles tipis dg butter & dialasi baking paper, beri toping. Oven selama 30-35 menit (sesuaikn oven masing2). Ketika test tusuk gpp msh ada sedikit adonan basah yg nempel..
- Toppingnya ngecrack😍.
- Sukaaa banget liat teksturnya😍😍.
Get Latest Recipe : HOME