Bahan Membuat Japanese Cotton Cheesecake *ekonomis
- 20 gr butter/mentega (me:royal palmia).
- 50 ml susu cair.
- 3/4 blok keju spread/quickmelt (me:prochiz spread).
- 3 bt kuning telur.
- 30 gr terigu pro rendah (me:kunci).
- 10 gr maizena.
- 1 sdt baking powder.
- Merengue :.
- 3 bt putih telur.
- 1 sdm air jeruk nipis.
- 75 gr gula castor/gula butir kecil.
Langkah Memasak Japanese Cotton Cheesecake *ekonomis
- Panaskan oven 170°C selama ±20 menit..
- Campur butter, keju & susu.Cairkan dengan cara masak double boiler agar keju tdk gosong & pecah..
- Masak sambil aduk2 dengan whisker sampai tdk bergerindil. Biarkan mendingin..
- Ayak terigu,bp & maizena, lalu masukkan kedalam campuran keju, aduk cepat agar tidak menggumpal..
- Setelah agak dingin, masukkan telur, aduk sampai merata..
- Kocok putih telur & air jeruk nipis sampai setengah mengembang. Lalu masukkan gula secara bertahap..
- Kocok sampai soft peak..
- Masukkan merengue ke dalam adonan pertama secara bertahap dengan teknik folding..
- Tuang ke dalam Loyang dia.18cm yg sudah dilapisi baking paper (alas&pinggirannya)..
- Panggang dengan teknik Au bain marrie (1loyang adonan dialasi loyang lain yg berisi air ±2cm) selama ±55 menit api atas bawah, lalu ±10menit api atas. Atau sesuaikan dg oven masing2.
- Saat memanggang sering ditengok agar tdk overcook/gosong..
- Biarkan dingin, lalu keluarkan dari loyang. Enjoy!! 😋.
- Bikin yg kedua kalinya utk buah tangan tetangga pas mau pamit pindahan. Dibikin spt yg di breadt**k itu (atasnya di-topping-in selai blueberry) trus kasi parutan keju pinggirannya. Sayang nya gk sempat foto. Hmmm....dpt komen "...cake nya lembuuuttt bgt kya cake artis2 kekinian, foamy gitu..." hahaha....
Get Latest Recipe : HOME