Bahan Membuat Tongkol Keranjang Tahu Masak Santan Tauco
- 12 potong ikan tongkol keranjang.
- 1 buah tahu cina, potong sesuai selera.
- 80 gr tauco asin (saya: kokita).
- 1 batang sereh geprek.
- 2 lembar daun salam.
- 65 ml santan kental.
- 4 buah cabai rawit merah.
- 4 buah cabai rawit hijau.
- 300 ml air.
- Secukupnya garam.
- Secukupnya gula.
- ------------.
- Bumbu halus:.
- 8 siung bawang merah.
- 4 siung bawang putih.
- 2 buah cabai merah keriting.
- 1 ruas jahe.
Langkah Memasak Tongkol Keranjang Tahu Masak Santan Tauco
- Siapkan bahan-bahannya. Goreng tongkol keranjang dan tahu setengah matang, gak perlu sampai kering. Sisihkan..
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama sereh, daun salam, cabai rawit merah dan hijau sampai harum. Masukkan tauco dan beri air. Aduk rata.
- Masukkan tongkol keranjang dan tahu goreng. Masukkan santan dan aduk rata. Beri garam, gula dan penyedap rasa. Cicipi rasanya dan sesuaikan dengan selera. Masak sampai mendidih dan rasa menyatu. Angkat.
- Sajikan dengan nasi putih hangat.
Get Latest Recipe : HOME