Gembus Goreng Tepung Tempe gembus merupakan hasil fermentasi ampas tahu oleh kapang tempe Rhizopus spp. Meski tak sepopuler tempe kedelai, tempe gembus banyak peminatnya lo. Seperti salah satunya hidangan tempe gembus goreng tepung kali ini.

Bahan Membuat Gembus Goreng Tepung

  1. 3 papan gembus iris tipis seperti irisan tempe untuk mendoan.
  2. 100 g tepung gandum.
  3. Bumbu halus :.
  4. 2 siung bawang putih.
  5. 10 butir ketumbar.
  6. 1 butir kemiri.
  7. 3 butir merica.
  8. secukupnya Garam.
  9. secukupnya Air putih.
  10. Kaldu bubuk.
  11. Minyak untuk menggoreng.

Langkah Memasak Gembus Goreng Tepung

  1. Haluskan bumbu, campur dengan tepung beri air sedikit demi sedikit agar tidak menggumpal. Jangan terlalu encer.. Sedang saja seperti adonan mendoan.
  2. Larutkan sedikit garam dan bubuk kaldu dengan air... Celupkan satu persatu irisan gembus.. Celupkan sebentar aja yaa karena si gembus ini mirip kapas mudah menyerap cairan. Jd sebentar aja celupnya biar g keasinan.
  3. Panaskan minyak di wajan. Celupkan gembus iris ke dalam adonan tepung. Goreng sampai kecoklatan. Angkat tiriskan.
  4. Siap di santap dengan cabe rawit atau colokan sambel kecap.

Tempe gembus bisa diolah dengan berbagai kreasi yang rasa enaknya bikin kamu nambah terus. Tempe gembus adalah tempe yang terbuat dari ampas tahu yang diolah dan dicampur dengan ragi. Biasanya tempe gembus digoreng tepung atau diolah dengan bumbu. Soal nilai gizi, sayangnya tempe ini dicap sebagai tempe yang rendah nutrisi. Olahan tempe gembus Tempe gembus juga mengandung kadar protein, lemak, serat dan asam amino.

Get Latest Recipe : HOME