Rilakkuma crepe cake Not finding what you're looking for? Need to relax the Rilakkuma way? then this cake is for you! follow this quick and easy tutorial. Here's the best mille crepe cakes in Singapore. lotte rilakkuma-peach-cream-cake nutrition facts and nutritional information.

Bahan Membuat Rilakkuma crepe cake

  1. Crepes:.
  2. 6 btr telur ayam (ukuran besar).
  3. 210 gr terigu protein sedang, diayak.
  4. 100 gr gula kastor.
  5. 100 gr mentega cair, suhu ruang.
  6. 675 ml susu cair hangat.
  7. 1 sdt ekstrak vanilla.
  8. 1/2 sdt garam.
  9. Custard cream:.
  10. 2 btr kuning telur.
  11. 35 gr gula kastor.
  12. 2 sdm terigu protein sedang.
  13. 160 ml susu cair panas.
  14. 1 sdt ekstrak vanilla.
  15. Ganache:.
  16. 250 ml krim kental.
  17. 150 gr coklat batang.
  18. 20 gr mentega.
  19. Topping:.
  20. 900 ltr krim kocok (saya menggunakan merk Rich's gold label).

Langkah Memasak Rilakkuma crepe cake

  1. Pertama-tama, aduk bersama terigu yang sudah diayak dengan gula dan garam di mangkuk besar menggunakan balloon whisk/garpu. Singkirkan..
  2. Di mangkuk yang berbeda, masukkan telur dan kocok. Kemudian, tuang susu cair hangat, mentega cair, dan ekstrak vanilla. Aduk rata..
  3. Tuang bahan basah ke bahan kering. Aduk cepat tidak perlu terlalu lama. Kocok semua menggunakan hand mixer/blender/immersion blender sampai tercampur rata dan tidak ada gumpalan terigu..
  4. Saring adonan tersebut agar semakin halus..
  5. Setelah itu, tutup adonan dengan cling wrap dan masukkan ke dalam kulkas. Biarkan di dalam kulkas minimal 2 jam. Saya tinggalkan adonan saya selama 24 jam..
  6. Untuk memulai memasaknya, panaskan teflon anti lengket dengan api sedang (ukuran teflon yang saya pakai adalah 18cm, akan lebih baik jika menggunakan yang 20cm). Berikan sedikit mentega untuk melapisi teflon..
  7. Lalu, kecilkan api. Aduk cepat adonan dan tuang adonan ke tengah teflon menggunakan sendok sup (sekitar 1/4 US cup). Segera putarkan teflon dengan gerakan melingkar untuk menutupi seluruh bagian bawah teflon. Jika ada lubang, tuang sedikit adonan ke lubang tsb..
  8. Ketika bagian bawah crepes mulai agak kuning keemasan/pinggirnya sudah mulai bisa dipegang (biasanya setelah 1 menit), angkat pelan-pelan bagian pinggirnya dengan spatula, kemudian balikkan crepes. Gunakan tangan jika perlu tapi harus sangat berhati-hati ya..
  9. Lakukan proses memasak sampai adonan habis. Biasanya adonan pertama adalah produk gagal, jangan menyerah! Perlahan-lahan nanti akan semakin jago~ kalau kulit crepesnya agak crispy, jangan khawatir karena setelah dibiarkan beberapa saat, nanti akan melembek sendiri..
  10. Biarkan crepes dingin dalam suhu ruang sebelum dihias..
  11. Custard cream: ikuti resep dan proses video ini: https://youtu.be/SOBRWpZ_vzU jika custardnya kurang terlihat halus, saring custard tersebut selagi hangat..
  12. Ganache: lelehkan bersama krim kental dan coklat dengan cara ditim (airnya jangan sampai mendidih ya) lalu aduk rata. Ketika semua sudah tercampur, masukkan mentega dan aduk sampai mentega terdistribusi dengan baik. Biarkan dalam suhu ruang sebelum dipakai. Masukkan sedikit ganache kedalam plastik segitiga dan biarkan dalam kulkas sampai agak memadat (sampai teksturnya menjadi seperti choki-choki).
  13. Topping: kocok krim sesuai petunjuk pada kemasan. Setelah itu, aduk secara perlahan custard cream yang telah dingin dan krim kocok sampai rata. Pastry cream sudah jadi~.
  14. Cara menghias: tumpuk tiap lapisan crepes dengan pastry cream(jangan habiskan semuanya, sisakan sedikit untuk telinga dan moncong Rilakkuma)..
  15. Agar hasil akhir lebih rapi, taruh piring bersih (yang tidak lebih besar dari crepe cake) diatas crepe cake untuk menjadi "cetakan", lalu dengan mengikuti bentuk piring, potong pinggirnya dengan pisau tajam. Tetapi saya skip langkah ini karena saya malas hehe 😆.
  16. Tuang ganache sesuai selera, saya hanya tuang secukupnya untuk membuat "drip effect" pada bagian pinggir kue..
  17. Masukkan krim kocok sisa yang telah diberi perwarna kuning kedalam plastik segitiga, gunting ujungnya dan buat dua lingkaran di ujung kanan dan kiri kue, ini adalah telinga Rilakkuma. Untuk membuat moncongnya, gunakan teknik yang sama dengan krim kocok sisa yang tidak diberi perwarna tetapi potong ujungnya agak besar. Buat agak lonjong di tengah kue..
  18. Keluarkan ganache yang sudah memadat dari kulkas, potong ujungnya kemudian buat mata dan mulut Rilakkuma seperti gambar di atas..
  19. Setelah selesai dihias, taruh crepe cake ke dalam kulkas selama 10 menit..
  20. Rilakkuma crepe cake siap dihidangkan🐻 lihat lapisannya~ banyak dan menggiurkan ya😍.
  21. Notes: saya membuat adonan crepes dan custard cream terlebih dahulu sehingga keesokannya saya hanya perlu memasak dan menghias kue..

Get deals with coupon and discount code! Source high quality products in hundreds of categories wholesale direct from China. rilakkuma cake. animals. fashion. Matcha Mille Crepe Cake is made of thin layers of green tea crepes stacked together with fresh whipped cream in-between. This elegant and decadent cake will wow your guests when they see the.

Get Latest Recipe : HOME