Bahan Membuat Resep Pisang Goreng Kremes Renyah Cara Membuat Pisang Goreng Crispy
- Pisang Kepok, bisa menggunakan jenis pisang yang lainnya ya, sesuai selera. Tentunya pisang yang enak untuk digoreng seperti pisang tanduk, pisang raja, atau pisang uli.
- Bahan Pencelup.
- 6 sdm tepung trigu protein rendah.
- 1 sdm tepung maizena.
- sedikit garam.
- sedikit vanili saya menggunakan fanili bubuk merk koepoe koepoe.
- secukupnya air (adonan kental).
- Bahan Kremesan Pisang Goreng Crispy / Pisang Goreng Selimut.
- 125 g tepung tapioka.
- 2 sdm tepung beras.
- 1/2 sdt garam.
- 1 1/2 sdm gula pasir (sesuai selera).
- 400 ml air.
- 1 buah kuning telur.
- 1/2 sdt baking powder ini diberikan terakhir ya.
Langkah Memasak Resep Pisang Goreng Kremes Renyah Cara Membuat Pisang Goreng Crispy
- Cara Membuat adonan untuk pencelup pisang: Campur semua bahan pecelup dan beri air sekitar 100 ml adonan untuk pencelup ini kental ya. Sisihkan.
- Cara Membuat adonan untuk kremesan pisang: Campur semua bahan untuk kremesan hingga rata. Sisihkan.
- Panaskan minyak di wajan hingga benar benar panas, lalu tuang adonan kremesan menggunakan sendok/centong/botol yang tutupnya dilubangi lalu kumpulkan gorengan kremesan ke tengah.
- Celupkan pisang ke bahan pencelup kemudian goreng pisang di atas kremesan, lipat cepat sisi kiri dan kanan kremesan, goreng hingga matang.
- Sajikan.
Get Latest Recipe : HOME